BolaSepak – Manchester City kembali merasakan manisnya kemenangan setelah menundukkan Nottingham Forest dengan skor telak 3-0 di laga lanjutan Liga Inggris dini hari tadi. Tiga gol yang dicetak Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, dan Jeremy Doku mengakhiri empat kekalahan beruntun yang sempat menghantui tim asuhan Pep Guardiola.
Namun, meski membawa pulang tiga poin penting, Guardiola tak lantas larut dalam euforia. Ia tetap tampil kalem dan hanya mengucapkan rasa syukur atas hasil pertandingan. Bagi pelatih asal Spanyol ini, satu kemenangan saja belum cukup untuk menyatakan bahwa City telah keluar dari periode sulit yang baru saja dilewati.

"Apakah ini titik balik? Saya tidak tahu, kami harus membuktikannya lagi," ujar Guardiola kepada BBC Sport, menekankan bahwa kemenangan ini baru merupakan satu langkah kecil. "Ini baru satu pertandingan, tetapi rasanya berharga untuk menghentikan laju buruk kami," tambahnya.
Sebelumnya, City memang mengalami rentetan hasil buruk. Kekalahan 1-2 dari Bournemouth dan Brighton, kemudian dibantai Tottenham 0-4, dan terakhir takluk 0-2 dari Liverpool, membuat posisi mereka di klasemen terancam. Saat ini, City berada di peringkat keempat dengan 26 poin dari 14 laga, tertinggal dua poin dari Arsenal dan Chelsea, serta terpaut sembilan poin dari Liverpool yang memimpin klasemen.
Tantangan bagi City masih berlanjut. Desember ini, mereka akan menghadapi jadwal padat dengan lima laga sisa melawan Crystal Palace, MU, Aston Villa, Everton, dan Leicester City. Apakah kemenangan atas Nottingham Forest menjadi momentum kebangkitan The Citizens? Kita tunggu saja kiprah mereka selanjutnya.