BolaSepak – Pertandingan sengit antara Atletico Madrid dan Real Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions berlanjut ke babak perpanjangan waktu. Keunggulan tipis 1-0 yang diraih Atletico Madrid hingga peluit panjang berbunyi membuat agregat kedua tim imbang 2-2. Pertarungan panas ini digelar di Estadio Metropolitano, Kamis (13/3/2025) dini hari WIB. Sebagai informasi, Real Madrid unggul tipis 2-1 di leg pertama yang berlangsung di Santiago Bernabeu.
Atletico langsung tancap gas sejak menit awal. Baru 27 detik laga dimulai, Conor Gallagher sukses membobol gawang Real Madrid. Gol cepat ini berawal dari umpan terobosan ciamik Rodrigo De Paul dari sisi kanan pertahanan Real Madrid. Gallagher yang dengan jeli membaca situasi langsung menyambar bola dan menceploskannya ke gawang Thibaut Courtois.

Kejutan gol cepat Atletico membuat Real Madrid tampak tertekan. Hingga menit ke-15, tim besutan Carlo Ancelotti belum mampu melepaskan satu pun tembakan mengarah ke gawang. Atletico terus menekan, Julian Alvarez beberapa kali mengancam gawang Courtois, namun kiper andalan Real Madrid itu tampil gemilang.
Di babak kedua, Real Madrid mendapat peluang emas untuk menyamakan kedudukan lewat titik penalti setelah Mbappe dijatuhkan Clement Lenglet di kotak penalti. Namun, Vinicius Junior yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasnya. Tendangannya melambung tinggi di atas mistar gawang, membuat peluang emas Real Madrid sirna.
Meskipun demikian, Real Madrid terus berupaya menyamakan kedudukan, namun pertahanan Atletico yang solid mampu meredam serangan-serangan mereka. Di sisi lain, Atletico juga beberapa kali mengancam gawang Real Madrid, namun skor 1-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Pertandingan pun harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu untuk menentukan siapa yang berhak melaju ke babak berikutnya. Laga dramatis ini menyajikan pertarungan sengit antara dua tim raksasa Spanyol tersebut.
Susunan Pemain:
Atletico Madrid: Oblak, Llorente, Gimenez, Lenglet, Mandava, Simeone (Correa 89′), De Paul (Molina 90+4′), Barrios, Gallagher (Lino 85′), Griezmann (Sorloth 89′), Alvarez
Real Madrid: Courtois, Valverde, Asencio, Rudiger, Mendy (Garcia 83′), Rodrygo (Brahim Diaz 79′), Tchouameni (Camavinga 65′), Modric (Vazquez 65′), Bellingham, Mbappe, Vinicius Junior