Milanisti Murka, Laga Bologna vs AC Milan Ditunda!

BolaSepak – Kemarahan melanda Milanisti setelah laga Serie A antara Bologna dan AC Milan ditunda. Keputusan ini diambil akibat banjir bandang yang melanda wilayah Emilia

Redaksi

Milanisti Murka, Laga Bologna vs AC Milan Ditunda!
COLLABMEDIA.NET ADS 1

BolaSepak – Kemarahan melanda Milanisti setelah laga Serie A antara Bologna dan AC Milan ditunda. Keputusan ini diambil akibat banjir bandang yang melanda wilayah Emilia Romagna. Lega Serie A resmi mengumumkan penundaan pertandingan di Stadio Renato Dall’Ara, dengan jadwal ulang baru tersedia pada Januari 2025.

Kekecewaan para pendukung Rossoneri semakin menjadi-jadi karena tim mereka kini harus bermain tanpa Theo Hernandez dan Tijjani Reijnders yang terkena sanksi untuk pertandingan melawan Napoli minggu depan.

Milanisti Murka, Laga Bologna vs AC Milan Ditunda!
Gambar Istimewa : www.ligaolahraga.com

Yang membuat para Milanisti semakin geram adalah kenyataan bahwa acara lain di Bologna tetap diizinkan untuk dilaksanakan pada Jumat dan Sabtu. Bologna Boxing Night di Unipol Arena, meskipun digelar secara tertutup, tetap berjalan.

Lebih jauh lagi, laporan dari La Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa pameran otomotif dan sepeda motor, Auto e Moto d’Epoca di Bologna Fiere, juga belum dibatalkan dan masih mendapat izin untuk dilaksanakan.

Dengan penundaan ini, pasukan Paulo Fonseca bisa fokus menghadapi pertandingan selanjutnya melawan Napoli di Serie A.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

COLLABMEDIA.NET ADS 1

Related Post

Tinggalkan komentar

COLLABMEDIA.NET ADS 2