BolaSepak – Bayern Munich diterjang kabar buruk jelang kembali bergulirnya kompetisi Eropa. Alphonso Davies, bek kiri andalan mereka, harus absen dalam waktu lama setelah didiagnosis mengalami cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) pada lutut kanannya. Cedera tersebut didapat Davies saat membela Timnas Kanada melawan Amerika Serikat di perebutan tempat ketiga CONCACAF Nations League. Pemain berusia 24 tahun itu hanya mampu bertahan 12 menit di lapangan sebelum digantikan.
Konfirmasi mengejutkan datang langsung dari pernyataan resmi klub pada Rabu (26/3/2025). Bayern menyatakan Davies akan menjalani operasi dan dipastikan absen selama beberapa bulan ke depan. Artinya, Davies tak hanya melewatkan sisa musim 2024/2025, tetapi juga Piala Dunia Antarklub pada Juni mendatang.

Absennya Davies merupakan pukulan telak bagi Bayern. Di bawah asuhan Vincent Kompany, Davies menjadi pemain kunci di sektor pertahanan kiri. Sepanjang musim ini, ia telah mencatatkan 31 penampilan, mencetak tiga gol dan tiga assist. Kehilangannya akan sangat terasa mengingat Bayern masih berjuang memperebutkan gelar Bundesliga dan Liga Champions. Saat ini, Bayern memimpin klasemen Bundesliga dengan keunggulan enam poin atas Bayer Leverkusen, sementara di Liga Champions mereka telah mencapai perempat final. Tantangan berat kini menanti Bayern untuk tetap kompetitif tanpa andalannya di sektor pertahanan.