BolaSepak – Masa depan Kevin De Bruyne di Manchester City makin tak menentu. Bintang Belgia itu digosipkan akan segera angkat kaki dari Etihad Stadium dan merapat ke Liga Amerika Serikat (MLS). Kabar ini mencuat setelah Man City gagal meraih gelar juara Liga Inggris dan Liga Champions musim ini, serta performa De Bruyne yang menurun drastis. Kontraknya pun tinggal tiga bulan lagi. Empat gol dan tujuh assist dari 30 penampilan di semua kompetisi menjadi catatan kurang memuaskan bagi pemain berusia 33 tahun tersebut.
San Diego FC, klub MLS pendatang baru, dikabarkan sangat berminat mendapatkan tanda tangan De Bruyne. Namun, CEO klub, Tyler Heaps, mengungkapkan kendala besar: gaji. Dalam wawancara dengan The Sun, Heaps mengakui pernah berkomunikasi dengan agen De Bruyne, tetapi gaji yang diminta jauh di luar jangkauan finansial klub. "Memang benar saya pernah bicara dengan seorang agen, agen ini punya banyak pemain. Setiap bertemu, saya selalu bertanya, ‘Apakah kamu yang menyebarkan rumor ini?’" ujar Heaps. Ia menambahkan, "De Bruyne pesepakbola fantastis dan dia suka tempat ini, sering berlibur ke sini. Tapi saya tak tahu dari mana rumor ini bermula. Saya sudah bicara dengan agennya, tapi gajinya terlalu tinggi untuk anggaran kami."

Selain MLS, De Bruyne juga dikaitkan dengan klub Arab Saudi, Al Ittihad, yang sebelumnya sukses merekrut Karim Benzema. Akankah De Bruyne memilih petualangan baru di luar Eropa? Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.