BolaSepak – Kejutan terjadi di Etihad Stadium Sabtu lalu (15/2/2025). Erling Haaland, mesin gol Manchester City, mendadak mengenakan ban kapten saat timnya menghajar Newcastle United dengan skor telak 4-0. Bukan keputusan spontan, manajer Pep Guardiola sendiri yang secara khusus menunjuk Haaland untuk memimpin rekan-rekannya di lapangan.
Ini menjadi momen bersejarah bagi striker asal Norwegia tersebut. Untuk pertama kalinya, Haaland memimpin City sejak menit awal pertandingan. Posisi kapten yang sebelumnya diemban Kyle Walker (kini membela AC Milan) kini jatuh ke tangan Haaland, menyusul Kevin de Bruyne, Bernardo Silva, Ruben Dias, dan Rodri yang juga pernah dipercaya mengenakan ban kapten.

Guardiola, yang biasanya menyerahkan pemilihan kapten kepada para pemain senior, kali ini mengambil inisiatif. Keputusan ini diambil setelah Haaland baru saja menandatangani kontrak baru hingga 2034. Bagi Guardiola, ini adalah langkah tepat untuk memberikan Haaland tanggung jawab yang lebih besar.
"Setelah kepergian Kyle, Kevin menjadi pilihan pertama, dan saya menunjuk Erling sebagai kapten, bukan mereka yang memilih," ungkap Guardiola kepada BBC. "Ketika seorang pemain akan berada di sini selama 10 tahun, cepat atau lambat dia akan mengambil tanggung jawab itu. Ini adalah pengalaman pertamanya," tambah Guardiola. Langkah berani Guardiola ini pun langsung menjadi perbincangan hangat di dunia sepak bola.