BolaSepak – Desas-desus kepulangan Neymar Jr ke Barcelona kembali berhembus kencang. Namun, Direktur Olahraga Barcelona, Deco, langsung membantahnya. Ia menegaskan bahwa saat ini, memulangkan bintang Brasil tersebut bukanlah prioritas utama klub Catalan.
Januari lalu, Neymar memutuskan untuk mengakhiri kontraknya bersama Al-Hilal dan kembali ke Santos, klub masa kecilnya, dengan kontrak jangka pendek. Hal ini memicu spekulasi mengenai masa depannya, termasuk kemungkinan kembali ke Eropa, khususnya Barcelona. Meskipun Barcelona membutuhkan pengalaman Neymar di lini depan dan berpeluang mendapatkannya secara gratis musim depan, Deco menegaskan hal itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

"Neymar adalah fenomena, dan yang terpenting baginya adalah kebahagiaan," kata Deco kepada TNT Brasil. "Bermain di Brasil membuatnya bahagia, dan itulah yang seharusnya menjadi fokusnya. Aspek finansial bukanlah masalah baginya."
Deco menambahkan bahwa jika suatu saat nanti ada peluang Neymar kembali ke Barcelona, situasi harus benar-benar tepat bagi kedua belah pihak. Ia menekankan bahwa Barcelona saat ini sedang membangun tim dengan keseimbangan dan perencanaan yang matang.
"Neymar adalah legenda di sini, dengan semua yang telah ia raih dan berikan kepada klub. Namun, terkadang cerita indah tak perlu diulang," ujar Deco. "Saat ini bukan waktunya Barcelona memikirkan Neymar atau memulangkannya. Ia berada di Santos, dan itu tempat yang tepat untuknya." Pernyataan Deco ini seolah menutup rapat kemungkinan kembalinya Neymar ke Camp Nou dalam waktu dekat, setidaknya hingga musim depan. Barcelona lebih fokus pada target meraih gelar La Liga dan Liga Champions.