BolaSepak – Scott McTominay langsung membuat gempar Serie A dengan mencetak gol hanya 26 detik setelah kick off pertandingan Napoli vs Como. Prestasi luar biasa ini pun langsung dicatat oleh Opta sebagai gol tercepat di Serie A.
Akun Instagram resmi Lega Serie A pun mengunggah video momen gol kilat tersebut, dengan stopwatch di latar belakang untuk menunjukkan seberapa cepat Tim Azzurri mencetak gol. Stopwatch tersebut dengan jelas menunjukkan jika McTominay mencetak gol pertamanya di Serie A bersama Napoli hanya dalam waktu 26 detik, seperti yang tertulis dalam keterangan video.
Opta juga mencatat bahwa gol pemain asal Skotlandia tersebut merupakan gol tercepat ketiga yang dicetak oleh pemain Napoli dalam pertandingan Serie A di era tiga poin. Sebelumnya, rekor ini dipegang oleh Lozano yang mencetak gol melawan Verona pada tahun 2021 (9 detik) dan Ezequiel Lavezzi yang mencetak gol melawan Genoa di tahun 2008 (25 detik).
Kemenangan 3-1 Napoli atas Como di pekan ke-7 Serie A ini juga memastikan Il Partenope bertahan di puncak klasemen sementara. Keunggulan mereka akan bertahan setidaknya hingga jeda FIFA Matchday Oktober selesai.